Peluang Usaha untuk Mahasiswa Jurusan Teknik Informatika

Kenapa sih harus memulai bisnis di saat kuliah? dengan memulai usaha disaat masih di bangku kuliah, kamu bisa mengumpulkan portofolio untuk bekal nanti setelah lulus, mengembangkan kemampuan dari materi yang didapat di bangku kuliah dan membangun relasi.

Berikut beberapa peluang usaha untuk kamu yang kuliah di jurusan Teknik Informatika :

1. Jasa Maintenance IT

Ini bisa dijadikan bisnis jangka panjang yang bisa membantu banyak perusahaan terutama perusahaan kecil dan menengah yang belum memiliki tim IT sendiri. Kamun bisa mulai menawarkan jasa ke perusahaan UKM untuk merawat dan mengelola sumberdaya IT mereka seperti pemeliharaan server, komputer, peralatan WIFI, router, mesin absen dll. Kamu bisa memberikan tarif bulanan untuk pemeliharaan rutin.

2. Jasa Pembuatan Website

Merupakan jasa paling populer bidang IT. Kamu bisa membuat website dengan framework populer seperti Laravel atau menggunakan WordPress, CMS. Jika Kamu tidak memiliki modal besar untuk membeli plugin WordPress premium yang mahal, kamu bisa bergabung dengan IWS (iws.suryasemesta.com) yang merupakan layanan khusus untuk developer pemula yang masih belum memiliki modal yang cukup untuk membeli beberapa tool untuk mengembangkan situs web.

3. Les Privat

Membuka layanan les privat, selain waktunya fleksibel namun juga merupakan sarana untuk membangun relasi. Kamu bisa membuat les privat mulai dari tingkat SD, SMP maupun SMA/K.

4. Jasa Instalasi dan Menjual Produk IT

Menjual berbagai macam kebutuhan IT seperti komputer, laptop, mesin absensi, CCTV, router dan printer beserta dengan layanan jasa instalasinya. Hal ini bisa mengasah kemampuan kamu dan juga mendapatkan penghasilan yang tidak sedikit.

5. Pelatihan IT

Kamu bisa mengadakan suatu event pelatihan di bidang IT, baik itu secara offline maupun dengan cara online.

source : https://www.kompasiana.com/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *